Home » » Cara agar banyak teman dan sahabat

Cara agar banyak teman dan sahabat

Cara agar banyak teman - Halo sobat pusingbanget pada artikel kali ini saya akan berikan sedikit tips dalam memperbanyak teman supaya hidup ini lebih bermakna.

Teman atau sahabat adalah seorang yang kita butuhkan di dunia ini disamping kita butuh Allah . Dengan punua banyak teman hidup kita seolah-olah lebih berbobot ya. Namun hal tersebut masih banyak kok diantara kita sangat sulit dalam mendapatkan teman.
Sahabat baik akan selalu ada dalam hidup kita baik suka maupun duka , sekarang maupun yang akan datang. Berikut artikel cara agar banyak teman yang bisa aku share.
1. Stop pertengkaran
Salah penyebab utama kita kehilangan sahabat ataupun teman salah satunya adalah pertengkaran . Kasus ini biasanya dipicu masalah ekonomi , pacar ataupun kelakuan kita yang " menurutnya " tidak sesuai.
Nah jika kamu ingin banyak teman cobalah untuk menghindari permusuhan ya...plisssss.
2. Jalin Silaturahmi
Kaitannya dengan poin pertama , menjalin silaturahmi juga penting banget sob. Caranya juga sangat banyak salah satunya adalah berkunjung ketika kita dan dia sedanh libur kerja/sekolah terus kita tanyakan kabarnya dan ngobrol tentang perkembangan hidupnya . Tapi ingat ngobrolnya jangan Ngegosip ya , ,dosa loh.😅
3. Aktif di Sosial media
Zaman modern kayak gini semua orang pasti punya sosial media seperti fb , twitter ataupun lainnya. Manfaat sosial media untuk diskusi ,mencari teman dan berkomunikasi pada teman yang jaraknya jauh . Dengan adanya sosial media , sejauh apapun teman kita bagaikan di depan mata. Jangan cuma chat dengan pacar aja donk 😬...
4. Aktif berorganisasi
Nah ini juga gak kalah menariknya loh , waktu saya sma banyak organisasi yang bisa kita pilih salah satunya Organisasi Siswa Intra Sekolah atau disingkat OSIS . Selain kegiatannya di sekolah , OSIS juga kadang mengadakan kunjungan ke sekolah lain untuk bekerja sama dan ini sangat berpeluang besar dalam mendapatkan banyak kenalan ataupun " calon " gebetan...hkhkhk.😁
Selain di sekolah , peluang mendaparkan banyak teman juga bisa berorganisasi di masyarakat dan lembaga pemerintah seperti organisasi kemanusiaan , kesejahteraan dan bentuk organisasi lainnya. Tapi ingat ya jangan gabung organisasi yang anarkis seperti teroris dan ISIS.
Oke itu sob yang bisa aku share kali ini , ada yang mau menambahkan ? Yuk coret-coret di komen ya...hehehe

0 komentar:

Posting Komentar